Mencuri memang merupakan perbuatan yang tidak terpuji, entah apapun alasannya. Namun terkadang kepintaran para pencuri ini terpaksa diberi acungan jempol. Alasannya karena dengan kecerdikan mereka, mereka dapat mengambil barang yang mereka mau padahal barang tersebut dilindungi dengan sistem keamanan tercanggih di dunia. Nah berikut 8 film tentang pencurian terpintar yang tidak boleh kamu tiru.
Film Pencurian Terbaik dan Terpintar, Tapi Tidak Untuk Ditiru Ya!
8. Now You See Me
Di posisi ke delapan film tentang pencurian terpintar ada Now You See Me. Film ini memang sebenarnya bukanlah tentang pencurian melainkan tentang para pesulap. Namun ternyata empat pesulap dengan kemampuan yang luar biasa tersebut dapat mencuri uang dalam jumlah yang sangat besar dengan trik sulap yang dikira hanya main-main. Film yang sudah ada sekuelnya ini wajib kamu tonton.
Di posisi ketujuh ada Fast Five sebagai salah satu film tentang pencurian terpintar. Film ini merupakan film yang sudah tidak asing lagi bagi penggemar film laga dan balap liar. Ya disini para pembalap jagoan kita berusaha untuk mencuri sebuah brankas dengan uang 100 juta dollar dengan kendaraan balap mereka. Apakah berhasil? Tidak hanya berhasil, mereka juga berhasil menayangkan adegan yang mungkin tidak masuk akal namun tetap menghibur penontonnya.
Di posisi keenam ada Out of Sight. Salah satu film tentang pencurian terpintar ini bercerita tentang perampokan dan pencurian oleh sepasang kekasih. Namun sayangnya meskipun mereka saling memiliki perasaan cinta, namun untuk pekerjaan mereka, mereka harus saling menaruh rasa curiga akan siapa yang akan mencuri satu sama lain. Kisahnya sangat menarik dan sulit untuk ditebak akhirnya.
5. Lock, Stock and Two Smoking Barrels
Di posisi ke lima film tentang pencurian terpintar ada Lock, Stock and Two Smoking Barrels. Film ini bercerita tentang pencurian yang harus dilakukan karena terlilit hutang akibat kalah dalam permainan judi di kasino. Sayangnya target pencurian atau perampokan mereka ini bukanlah target yang mudah, yakni seorang pengedar obat terlarang. Apakah usaha mereka berhasil? Ataukah itu malah menambah masalah pada kehidupan mereka? Kita cari saja filmnya.
Si kembar sering punya bahasa sendiri—mereka bisa menangkap ekspresi wajah dan nada suara satu sama lain dengan sempurna. Jadi, kenapa nggak memanfaatkan itu untuk...