Untuk kamu yang kecewa dengan game Harvest Moon: Seeds of Memories, kita ingin memberikan game indie yang mempunyai gameplay sangat mirip dengan Harvest Moon. Game tersebut ialah game World’s Dawn, simulasi kehidupan dengan visual yang berkualitas dari RPG Maker. Game ini dibuat oleh Wayward Prophet dan dirilis di Steam.
Kita mencoba demo World’s Dawn dan game ini membuat kita terkesan. Dimulai dari cutscene pembukaan yang menggugah penasaran hingga fitur yang mengingatkan kita tentang dengan Harvest Moon: Back to Nature.
Kamu akan diberikan pilihan antara karakter pria atau wanita di awal-awal permainan dan satu anjing yang setia menemani. Tugasmu adalah menghidupkan kembali ladang yang sudah ditinggalkan oleh kakek dan nenek sang karakter. Ladang ini dulu sempat menjadi primadona dan memajukan perekonomian dusun Sugar Blossom.
32 penduduk desa Sugar Blossom juga ikut berperan untuk membangkitkan kembali ladangmu. Selainnya, banyaknya fitur dari bercocok tanam, beternak, memancing, menambang, mencari dan menemukan istri dan yang lainnya di Harvest Moon.
Mini game sepakbola yang pernah kita coba mainkan di demo game ini juga cuma satu dari banyaknya variasi yang ada di World’s Dawn. Semuanya dibalut dengan bagus meski hanya menggunakan visual khas RPG Maker. Developer juga meyakinkan World’s Dawn akan memberikan sebuah pengalaman bermain tidak kurang dari 30 jam.