Game Perang Total War: Warhammer yang Brutal Tapi Perlu Kamu Coba

0
646

Jika dibandingkan dengan game Warhammer 40K, nama Warhammer sendiri kurang begitu terdengar seperti dunia video game. Meski memiliki tema cerita yang hampir sama, yaitu perang abadi manusia melawan ras lain, namun keduanya dipisahkan jangka waktu puluhan ribu tahun.

Itulah sebabnya game Total War: Warhammer ini menggunakan tema yang lebih medieval, yaitu dengan mengandalkan perang melee, panah, hewan mistis, dan juga sihir. Kebrutalan perang di Warhammer pulalah yang membuatnya sangat cocok ditranslasikan dalam seri game Total War.

Total War adalah seri game perang strategi berskala masif, yang dengan melibatkan perang ratusan unit tempur. Tetapi demikian Total War tidaklah seperti game Real Time Strategy yang tiap unitnya dikendalikan secara terpisah, misalnya seperti StarCraft ataupun Ashes of The Singularity.

BACA JUGA:  10 Game Perang Kerajaan Terbaik di Android Yang Perlu Kamu Coba

Pada Total War, puluhan sampai ratusan unit akan dikelompokkan dalam satu pasukan, dan itu menjadikan satu “unit” tempur yang lebih besar dibanding RTS lain. Pengelompokkan ini membuat perang di game ini jadi sangat terorganisir dan juga mudah diatur.

Penggunaan tema dari game PC Warhammer ini, jika dilihat secara luas terasa tidak terlalu unik, bila dibandingkan seri game Total War lainnya, misalnya Total War Rome. Pengendalian unit dan perangnya masih sama.

Tambahan yang cukup menarik di sini ada pada adanya serangan sihir. Efek sihir tersebut tidak hanya untuk merusak. Bisa saja berfungsi untuk mengacaukan semangat dari musuh atau membuatnya jadi lemah. Keberadaan sihir ini memberikan lapisan strategi baru bagi seri Total War ini.

BACA JUGA:  10 Game Yang Paling Lama Tamatnya

Fitur lain Total War yang cukup menarik ialah adanya detail kecil yang membedakan suatu ras dengan ras lainnya. Misalnya ras Vampir yang bisa merekrut pasukan undead dengan membangkitkannya dari mayat, jika dibandingkan dengan ras lain yang membeli pasukan baru. Ukuran dari unit tiap ras juga berbeda.

Greenskins, atau yang dikenal dengan Orks, memiliki jumlah dari pasukan yang jauh lebih banyak di tiap unitnya. Tapi, kualitas pasukannya tidaklah sebaik ras lain. Ada juga ras yang tidak memiliki unit berkuda, misal Dwarf, karena ukuran tubuhnya yang kecil. Semua akan memaksa kita untuk membuat strategi yang berbeda pula ketika memainkan ras lain.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here