Beda Game Pokemon Klasik dan Pokemon Go

0
251

Minggu ini kita akan masi berkutat dengan pokemon, karena memang minggunya Pokemon Go, game dengan basis Augmented Reality bertema Pokemon yang mengundang banyak peminat dari gamer Android maupun iOS. Bahkan pengguna Pokemon Go ini berhasil melebihi dari pengguna Twitter harian, padahal Twitter itu sendiri sudah ada sejak enam tahun yang lalu. Namun Pokemon Go masih belum dapat menjadi game Pokemon terbaik. Karena ada khas game Pokemon klasik yang tidaklah ditemui pada game garapan Niantic Inc. tersebut.

Perbedaan Game Pokemon Klasik dan Pokemon Go

1. Pertarungan Pokemon yang Sebenarnya

Bagi pecinta game Pokemon klasik, fitur utama yang paling penting yang haruslah muncul adalah pertarungan dari Pokemon! Dari awal, Pokemon merupakan monster yang digunakan untuk bertarung. Untuk menjinakannya, pemain dapat menggunakan Pokemon yang mereka miliki untuk bisa melemahkan mereka dengan pertarungan. Setelah monster ingin ditangkap mulai untuk kehabisan tenaga, barulah trainer bisa menangkap mereka dengan memakai Poke Ball. Sayangnya pada Pokemon Go, fitur pertarungan hanya dapat diakses di Gym saja, bahkan pertarungannya pun hanya sebatas melawan Pokemon dari pemain lain yang dijalankan oleh komputer.

BACA JUGA:  Tips Memilih Tim Pokemon GO

2. Pokemon Center Sebagai Rumah Sakit

Fitur utama dari Pokemon klasik yang tidak muncul pada Pokemon Go adalah adanya bangunan Pokemon Center. Sayang sekali, padahal bangunan ini adalah fitur paling ikonik yang mungkin juga bagi pembaca, apalagi rumah sakit untuk Pokemon ini ada suster cantik yang melayani para pelanggannya. Pokemon Center juga muncul berkali-kali dalam manga dan anime adaptasinya. Fungsi utama dari Pokemon Center ialah memberikan perawatan gratis untuk Pokemon pemain yang terluka atau pingsan.

BACA JUGA:  Lokasi Pokemon di Pokemon Go di Indonesia

3. Gym Badge dan Pokemon League

Tujuan utama dari tiap Pokemon Trainer ialah menjadi juara di kompetisi paling bergengsi Pokemon League. Sayangnya pada Pokemon Go, fitur paling utama dalam game Pokemon klasik ini tidak hadir! Untuk mengikuti Pokemon League, para trainer Pokemon harus mengumpulkan Gym Badge pada wilayah mereka. Biasanya delapan Badge disetiap wilayah yang dapat didapatkan dengan mengalahkan Gym Leader yang telah menguasai suatu kota ataupun wilayah tertentu. Setelah mendapatkan semua Badge tersebut, trainer dapat mengikuti Pokemon League dan harus berhadapan dengan empat pelatih elit. Kemudian juara Pokemon League ini bernama Pokemon Master!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here