Korea Selatan dikenal dengan industri drama dan hiburannya yang terus menerjang hebat gelombangnya ke dunia. Namun bagaimana tanggapan warganya sendiri? Apakah mereka juga menonton drama produksi mereka sendiri? Jawabnya iya. Bahkan untuk drama-drama terbaiknya, mendapatkan rating tertinggi di siaran TV disana. Tak heran setelah kesuksesannya di Korea, drama tersebut kemudian dilirik untuk tayang di berbagai negara tak terkecuali Indonesia. Berikut 8 drama Korea dengan rating tertinggi.
Dikenal juga sebagai The Sun and The Moon, drama Korea dengan rating tertinggi ini menjadi salah satu drama kolosal yang populer, karena membawa cerita dari sebuah novel fantasi kerajaan dengan judul yang sama. Diperankan oleh Kim Soo-hyun, Han Ga-in, Jung Il-woo dan Kim Min-seo, drama Korea dengan rating tertinggi ini mencapai puncak ratingnya pada 47.0% untuk episode terakhirnya.
Drama tahun 2009 ini menjadi hit di televisi dengan judul yang juga dikenal sebagai Shining Inheritance dan menjadi salah satu drama Korea dengan rating tertinggi. Diperankan oleh Han Hyo-joo, Lee Seung-gi, Bae Soo-bin dan Moon Chae-won, serial ini mencapai puncak ratingnya pada 47.1% untuk episode terakhirnya. Drama dengan 25 episode ini menjadi salah satu drama yang bergengsi saat itu.
Dikenal juga sebagai My Lovely Sam-soon, drama romantis komedi ini ditayangkan pada tahun 2005. Diperankan oleh Kim Sun-a, Hyun Bin, Jung Ryeo-won dan Daniel Henney. Bahkan untuk peran utamanya, Kim Sun-a harus menambah berat badannya agar sesuai dengan gambaran sang sutradara. Alhasil drama ini meraih berbagai penghargaan. Namun yang paling penting salah satu drama Korea dengan rating tertinggi ini mencapai puncak ratingnya yakni 50.5%.
5. King of Baking, Kim Tak Gu
Bercerita tentang dunia masak memasak, drama Korea dengan rating tertinggi pada tahun 2010 ini membawa cerita yang dramatis, melow, yang juga merupakan serial keluarga yang banyak ditonton. Diperankan oleh Yoon Shi-yoon, Eugene, Joo Won, dan Lee Young-ah ini bercerita bagaimana mereka membangun from zero to hero untuk mimpi mereka. Kisah drama Korea dengan rating tertinggi ini sukses meraih puncak rating sejumlah 50.8%.
Si kembar sering punya bahasa sendiri—mereka bisa menangkap ekspresi wajah dan nada suara satu sama lain dengan sempurna. Jadi, kenapa nggak memanfaatkan itu untuk...