8 Sekolah Musik Terbaik di Dunia, Seperti Apa Yah Pelajarannya?

0
1597

Musik adalah hidup. Tanpa musik mungkin dunia akan sepi dan sunyi. Hal itu membuat banyak orang yang menggantungkan hidupnya pada musik baik yang hanya sekedar mendengarkan saja ataupun juga turut memainkannya.

Nah, beberapa orang dianugerahi bakat bermusik yang luar biasa, namun beberapa ada juga yang membutuhkan pendidikan khusus agar dapat memainkan musik secara professional. Berikut ini ada 8 sekolah musik terbaik di dunia yang sudah pasti menjadi tempat bergengsi untuk para musisi.

Sekolah Musik Terbaik di Dunia, Lulusannya Bakal Jadi Seniman Musik Keren

8. Eastman School of Music

Awalnya sekolah ini didirikan untuk memenuhi kebutuhan musik untuk film bisu. Namun lama kelamaan sekolah musik ini berkembang pesat. Ya, awalnya Eastmant School of Music dibangun oleh Eastmant Kodak yang memiliki perusahaan kamera dan film. Namun seiring berjalannya waktu, sekolah ini menjelma menjadi salah satu sekolah musik terbaik di dunia.

https://youtu.be/_X63NoQh4Qc

7. Curtis Institute of Music

Dibangun pada tahun 1924, Curtis Institure of Music sering dikatakan sebagai rival utama dari Julliard. Sekolah musik terbaik di dunia yang hanya memiliki 100 murid saja ini didirikan oleh keluarga Curtis yang sebelumnya dipimpin oleh Leopold Stokowski. Banyak alumni dari Curtis yang menjadi musisi terkenal seperti pemain biola Hilary Hann.

BACA JUGA:  8 Lagu John Lennon Terbaik Sepanjang Masa

6. New England Conservatory

Salah satu yang tertua namun tetap menjadi sekolah musik terbaik di dunia adalah New Englan Conservatory. Sekolah ini mengutamakan musik klasik sebagai aliran utamanya. Namun Jazz juga menjadi salah satu yang dipelajari disini. Siswa siswanya dipersiapkan untuk menjadi seniman musik berkelas dunia dengan banyak kerjasama yang ditawarkan untuk mereka.

5. Oberlin Conservatory

Oberlin Conservatory menjadi sekolah musik terbaik di dunia yang ada di posisi ke lima. Oberlin juga merupakan salah satu sekolah musik tertua selain Thornton bahkan lebih tua. Oberlin Conservatory dibangun pada tahun 1833 dan menjadi yang tertua di Amerika Serikat. Lokasinya berada di negara bagian Ohio dan memiliki sekitar 600 siswa. Hebatnya lagi, 90 persen dari siswa tersebut mengaku ditawari bantuan dana ketika bersekolah di Oberlin.

4. UCLA Herb Alpert School of Music

Di posisi keempat untuk sekolah musik terbaik di dunia ada UCLA Herb Alpert School of Music. Sekolah ini merupakan sekolah yang dibangun atas bantuan dari sebuah organisasi yakni Herb Apert di tahun 2007. Berada di kota Los Angeles, sebenarnya ini adalah sebuah kampus musik yang akan menghasilkan sarjana sarjana ahli musik. Karya karya lulusan kampus ini bisa didengar di film Hurt Locker yang meriah nominasi penghargaan serta di film 3:10 to Yuma.

BACA JUGA:  8 Band Dengan Nama Asli Terburuk, No.3 Nama Paling Aneh

3. USC Thornton School of Music

Di posisi ke tiga sekolah musik terbaik di dunia ada USC Thornton School of Music. Sekolah musik ini ternyata terbilang tua karena sudah ada sejak abad ke 18 yakni tepatnya pada tahun 1884. Namun ternyata alumni alumninya masih menjadikan sekolah ini yang terbaik. Kurikulum di Thornton sendiri mengikuti jaman dimana musik digunakan sebagai media seperti backsong, soundtrack dan lainnya.

2. Berklee College of Music

Selanjutnya untuk sekolah musik terbaik di dunia dan paling bergengsi adalah Breklee College of Music. Di sekolah ini setidaknya hanya memiliki 11 orang anak saja dalam satu kelasnya. Dengan kata lain persaingan untuk masuk kedalamnya sangatlah sulit karena harus benar benar berbakat. Yang menarik dari Berklee adalah spesialisasi musik mereka yang lebih mengarah ke musik yang lebih populer seperti jazz dan lainnya. Disini mereka tidak hanya belajar tentang musik saja melainkan seluruh industry musik mulai dari produksi hingga label.

1. The Juilliard School

Di posisi puncak sekolah musik terbaik di dunia adalah The Julliard School. Sekolah musik ini berada di New York, Amerika Serikat. Namun yang belajar di sekolah ini ternyata bukan hanya mereka yang memiliki ketertarikan pada dunia musi atau tarik suara saja melainkkan juga mereka yang memiliki ketertarikan pada dunia akting atau drama serta tari. Jika kamu mengenal nama Barry Manilow, maka beliau adalah salah satu alumni dari sekolah ini.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here