8 Aplikasi Boros Baterai 2017

0
136

Pemakaian aplikasi memang bukanlah hal tidak wajar bagi pengguna smartphone, termasuk pemakaian aplikasi di background atau pemakaian aplikasi di belakang layar. Namun sayangnya, pemakaian aplikasi yang selalu berjalan seperti aplikasi chat itu akan memakan banyak daya. Nah, berikut ini ada 8 aplikasi boros baterai 2017 yang sebenarnya masih banyak dipakai oleh kita. Jika kapasitas bateraimu tidak terlalu besar, ada baiknya jika kamu mempertimbangkan untuk menghapusnya karena sekali lagi aplikasi ini terkadang berjalan di background.

Daftar Aplikasi Boros Baterai Yang Akan Cepat Menghabiskan Baterai Smartphone Kamu

8. Facebook Messenger

 

BACA JUGA:  8 Aplikasi Yang Diblokir Pemerintah Indonesia, No.4 Paling Aneh

Aplikasi chat dari Facebook ini ada di posisi ke delapan aplikasi boros baterai 2017. Memang aplikasi chat yang satu ini sangat intuitif dan juga banyak fitur didalamnya seperti Story bahkan bermain game pula di Messenger. Sayangnya memang aplikasi ini akan menyedot cukup banyak daya ketika sering digunakan. Namun untuk kamu yang ingin tetap menggunakannya namun tanpa perlu takut boros baterai atau banyak memori terpakai, coba saja Messenger Lite.

7. Facebook Page Manager

Apakah kamu merupakan admin atau pengelola dari page tertentu di Facebook? Apakah kamu menggunakan aplikasi yang satu ini? penggunaan Facebook untuk media promosi memang menjadi salah satu media promosi yang baik. Apalagi didukung dengan aplikasi untuk mengelola dan melakukan analisis datanya. Sayangnya aplikasi ini termasuk dalam aplikasi boros baterai 2017. Jika terlalu mmeberatkan, mungkin kamu bisa menggunakan versi web nya.

BACA JUGA:  Aplikasi GPS Offline untuk Android

6. BBM

Aplikasi ke enam yang digolongkan sebagai aplikasi boros baterai 2017 adalah BBM. Ya aplikasi yang merupakan jebolan dari smartphone Blackberry ini masih cukup laris di Indonesia. Sayangnya aplikasi yang menggunakan PIN sebagai identitas pengguna ini cukup boros baterai. Apalagi semenjak penambahan berbagai fitur yang juga membuat aplikasi ini cukup kaya akan fitur mulai dari call, video call hingga fitur hiburan yang lainnya.

5. Instagram

Ya, mungkin baru kali ini Instagram masuk dalam daftar aplikasi boros baterai 2017 padahal sebelumnya jarang masuk dalam daftar tersebut. Alasannya karena Instagram kini memiliki banyak sekali fitur yang mungkin tidak dimilikinya dulu mulai dari chat, video hingga story. Tentu saja berdampak pada kebutuhan data dari aplikasi tersebut yang semakin membesar dan kembali pemakaian baterai pun semakin besar. Membatasi pemakaian akan mengurangi borosnya data akibat browsing dan melihat foto di Instagram.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here