Adat dan Tradisi Jepang, Toro Nagashi

0
405

Sebentar lagi di Jepang akan dimulai perayaan Obon, salah satu festival Jepang tertua dan paling penting. Tergantung pada daerahnya, Obon berlangsung di pertengahan bulan Juli atau Agustus dan berlangsung selama 3 atau 4 hari.

Menurut tradisi Jepang, pada hari pertama Obon roh para nenek moyang akan pulang ke rumah, untuk bersatu kembali dengan keluarga mereka. Untuk membantu mereka menemukan jalan pulang, api atau lentera kertas dinyalakan di depan atau di dalam rumah, di dalam Butsudan (altar Buddha).

BACA JUGA:  Film “Rurouni Kenshin” Dapatkan Dua Sekuel

Pada saat hari terakhir perayaan Obon, para roh tersebut dibimbing pulang ke dunia mereka menggunakan Toro Nagashi, yaitu lentera kertas yang mengambang (toro berarti “lentera” dan nagashi berarti “berlayar, mengalir”), seperti yang terlihat dalam foto di bawah ini, yang diambil di Shinobazu Pond dari Ueno, Tokyo.

 

Sumber: muza-chan.net

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here