“Gravity” Melesat Menuju Pencapaian 50 Juta Dolar

0
160

Dengan perolehan sebesar 17,5 juta dolar pada hari Jumat, Gravity dari Warner Bros. bergerak maju penuh kepastian menuju perkiraan pra-akhir pekan sebesar 40 juta dolar dan kini tengah mengeksplorasi kemungkinan baru. Film thriller ini kini diharapkan untuk mendapatkan 47 juta dolar dalam tiga hari pemutarannya.

Walaupun tidak luar biasa, hal ini menunjukkan sesuatu yang sangat kuat untuk film aksi yang dirilis setelah musim panas. Harapan saat ini adalah masuknya Gravity dalam jajaran 5 besar film yang dirilis pada bulan Oktober (Paranormal Activity 3 adalah juaranya dengan perolehan 52,6 juta dolar), dan merupakan suatu alasan yang baik untuk percaya bahwa penyebaran mulut ke mulut akan mendorong film ini untuk lebih banyak lagi ditonton oleh para penikmat film di seluruh dunia.

BACA JUGA:  Warner Bros. Masih Fokus Untuk Rilis Wonder Woman

Gravity yang dibuka dengan kuat telah mengalihkan perhatian para penikmat film terhadap film Fox berjudul Runner Runner yang dibintangi oleh Justin Timberlake dan Ben Affleck. Film tersebut mengumpulkan 2,8 juta dolar pada hari Jumat, dengan harapan dapat mengumpulkan 8 juta dolar pada akhir pekan ini. Runner Runner kabarnya memakan biaya produksi sebesar 30 juta dolar, dan tampaknya menjadi suatu salah langkah yang memalukan untuk sebuah film dengan dua bintang berprofil tinggi.

BACA JUGA:  Trailer “The Monuments Men” Rilis Online

Menyusup di antara kedua film di atas adalah Cloudy With a Chance of Meatballs 2 rilisan Sony yang meraih 4,7 juta dolar pada hari Jumat dan harapan akhir pekan sebesar 20 juta dolar, yang artinya turun sekitar 38% dari saat pembukaannya.

 

Sumber: variety.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here