Xbox One Diluncurkan di Cina September

0
134

Microsoft akan meluncurkan Xbox One di Cina September ini, menyusul keputusan pemerintah Cina pada bulan Januari untuk mencabut larangan atas penjualan konsol video game asing. Larangan itu diterapkan selama 14 tahun, dan dengan pemberhentian larangan tersebut Cina membuat aturan baru untuk mengatur distribusi konsol dan game.

Di antara aturan tersebut adalah persyaratan bagi perusahaan asing untuk bekerja sama dengan organisasi-organisasi lokal untuk memroduksi konsol dalam Shanghai Free Trade Zone (Zona Perdagangan Bebas Shanghai), yang dapat dipenuhi oleh Microsoft berkat kemitraannya dengan perusahaan media Cina BesTV. Produsen Xbox One bekerja sama dengan BesTV pada bulan September 2013 untuk menciptakan E-Home Entertainment. Microsoft memegang sebesar 49 persen saham di E-Home dan BesTV memegang 51 persen saham, yang digabungkan menjadi investasi sebesar 237 juta dolar. E-Home Entertainment berencana untuk mendirikan sebuah “program inovasi” yang akan mendorong pengembangan Xbox One di Cina.

xbox-one-614

Microsoft meluncurkan Xbox One di 13 wilayah pada bulan November lalu dan mengumumkan rencana pada bulan lalu untuk membawa sistem tersebut ke 26 lagi pasar pada bulan September (dengan Cina kini menjadi 27).

 

Sumber: joystiq.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here