Empat ratus tahun lalu, Kuroda Nagamasa, seorang daimyo dari Fukuoka, membangun Istana Fukukoka. Ketika Kuroda membangun istana ini, dia pun membuat tempat hiburan di Jepang, yang terletak di sebuah pulau diantara dua sungai. Tempat ini bernama Nakasu, yang berarti “pulau yang berada di tengah”.
Hingga saat ini, pulau Nakasu dikenal sebagai kota hiburan malam dan gaya hidup di Jepang bagian barat. Di area yang hanya seluas 1,5 x 0,25 kilometer, terdapat 2000 restoran, bar, dan club (termasuk tempat hiburan dewasa loh). Semuanya disinari oleh lentera tradisional chochin dan ribuan billboard, membuat siapa saja yang datang tidak akan mampu menolak daya tarik yang ditawarkan pulau ini.
Di bawah ini salah satu foto pemandangan jalan di pulau Nakasu.