Dunia industri animasi kreatif Indonesia kini kian marak dengan kehadiran hasil karya anak bangsa yang ternyata tak kalah hebat dengan hasil karya luar yang telah lebih dulu mendunia. Banyak animator muda kreatif Indonesia yang mampu menghasilkan karya animasi yang kualitasnya pantas diapresiasi. Beberapa karya kini mulai mendapatkan tanggapan positif karena desain animasinya yang hebat dan juga karena alur cerita yang dibawakan banyak memberi pesan moral dan mendidik. Dan inilah 5 film animasi buatan Indonesia yang mampu menarik hati masyarakat luas dan layak diapresiasi:
1. Adit dan Sopo Jarwo
Satu dari 5 film animasi buatan Indonesia produksi MD Animation ini mengisahkan tentang persahabatan anak kampung Karet yaitu Adit, Dennis dan beberapa anak lain. Kejadian lucu terjadi saat mereka terkena masalah dengan tokoh Jarwo dan Sopo, yang juga kerap melibatkan warga kampung lainnya.
2. Pada Suatu Ketika
Film animasi berdurasi 4 menit ini dproduksi oleh Lakon Animasi. Ceritanya menggambarkan kegiatan warga sehari-hari yang tiba-tiba dikagetkan oleh kemunculan robot-robot canggih serupa Transformers yang bentuk awalnya berasal dari kendaraan yang akrab dengan masyarakat kita seperti bajaj, bus kota dan sejenisnya.
3. Petualangan Si Adi
Film ini berkisah tentang Adi, seorang anak SMK dan robot canggihnya B10 yang bertugas mencari pusaka-pusaka khas Indonesia dan memberantas kejahatan Kokar sang raja kegelapan. Film animasi 3 dimensi bergenre komedi laga ini diproduksi oleh Batavia Picture dan Castle Picture.
4. Battle Of Surabaya
Film animasi 2 dimensi yang diproduksi oleh MSV Pictures ini menyerupai film anime asal Jepang. Berkisah tentang Musa, seorang pejuang Surabaya di tahun 1945 yang bertugas mengirimkan kode rahasia dan surat penting memakai kombinasi lagu-lagu keroncong di radio Pemberontakan Rakyat Indonesia.
https://www.youtube.com/watch?v=j-aa2e8AEAA
5. Tendangan Halilintar
Film animasi berseri produksi MD Animationini bercerita tentang dua kakak-beradik yang memainkan orang-orangan yang dibentuk menjadi satu tim sepakbola di dunia fantasi yang dilengkapi tendangan super, kekuatan-kekuatan hebat dan sejenisnya.
https://www.youtube.com/watch?v=Mf54xyhZWBE
Demikianlah daftar 5 film animasi buatan Indonesia yang layak untuk ditonton dan patut mendapatkan apresiasi karena kualitasnya yang bisa disejejerkan dengan hasil karya animasi bangsa lain yang telah lebih dulu mendunia.