Nonton film bisa membuat kita rileks. Apalagi jika menonton film bersama orang tercinta. Tentu bisa membuat hubungan semakin harmonis bukan? Kemudian apa kamu masih suka jika film yang ditonton merupakan film yang tidak sesuai dengan fakta yang ada? Berikut ini filmnya :
Kaisar Commodus bukanlah sister-complex seperti yang digambarkan pada film. Dia bahkan mampu memerintah hingga lebih dari satu dekade dan tidak hanya beberapa bulan aja. Dia juga tidak membunuh ayahnya sendiri, Marcus Aurelius, yang kemudian wafat karena cacar. Dan terakhir, alih-alih terbunuh di arena gladiator, Commodus faktanya dieksekusi di kamar mandinya sendiri.
2. 300
Walau film ini mengambil latar belakang kejadian nyata yaitu Battle of Thermopylae, film ini sangat kebablasan dalam berkreasi. Yang paling terlihat adalah si Raja Persia Xerxes tidak setinggi 8 kaki seperti yang digambarkan Cirque du Soleil. Kemudian konsul di Sparta hanya boleh diikuti orang-orang yang berusia 60 tahun lebih dan tidak ada satupun orang seperti Theron yang diperankan Dominic West yang berusia hanya 37 tahun.
Orang Jepang di akhir abad 19 tidak memakai tenaga dari luar negeri untuk bisa memodernisasikan militer mereka. Kalau iya, kebanyakan adalah orang Perancis tidak Amerika. Karakter Ken Watanabe diambil dari orang yang bernama Saigo Takamori yang mati bunuh diri karena menderita kekalahan, bukan karena dibredel peluru seperti difilm The Last Samurai.
4. Braveheart
Menurut film ini, pesona mata biru Wallace ketika perang Falkirk sangatlah powerful yaitu dia berselingkuh dengan istri raja Edward II, Isabella dari Perancis serta menghasilkan Edward II dari hubungan tersebut. Tapi berdasarkan buku-buku dan cerita-cerita sejarah, Isabella baru berumur 3 tahun ketika perang terjadi dan Edward II baru lahir 7 tahun sesudah kematian Wallace.
Figur perang revolusi dari Francis Marion, diperankan Mel Gibson, bukanlah orang yang berpikiran sangat jauh ke depan untuk keluarganya. Dia adalah pemilik budak yang tidak menikah sampai perang usai. Para sejarahwan juga mengatakan jika ia sering membunuh Indian Cherokee. Ditambah lagi, ketika perang Guilford Court House dia juga berhasil membunuh musuh bebuyutannya dari Inggris? Apakah itu benar ? Nyatanya bangsa Amerika sebenarnya kalah dalam perang tersebut.
Si kembar sering punya bahasa sendiri—mereka bisa menangkap ekspresi wajah dan nada suara satu sama lain dengan sempurna. Jadi, kenapa nggak memanfaatkan itu untuk...