Jadwal Rilis “Fast & Furious 7” Pindah ke 2015

0
142

Paul Walker meninggal dunia secara tragis tiga minggu lalu, padahal ia tengah dalam proses syuting film Fast & Furious 7, hingga akhirnya jadwal syuting dihentikan sementara untuk memberikan waktu untuk berduka kepada seluruh kru dan pemain film tersebut. Kini, teman bermainnya dalam film tersebut, Vin Diesel, telah memberikan pengumuman bahwa sekuel tersebut akan diputar di bioskop pada tanggal 10 April 2015, meskipun belum jelas kapan proses syuting akan dimulai kembali.

Dalam halaman Facebook resminya, Diesel menulis, “Adegan terakhir yang kami filmkan bersama-sama… Ada rasa penyelesaian yang unik, kebanggaan yang kami bagi … dalam film yang sekarang tengah kami selesaikan … keajaiban yang ditangkap… dan, seberapa jauh kami telah melangkah… Fast and Furious 7 akan dirilis … 10 April 2015! P.S. Ia ingin Anda lebih dahulu tahu…”

Menyusul pengumuman yang dikeluarkan oleh Diesel, Universal mengeluarkan press release Fast & Furious 7 mereka sendiri, membenarkan informasi Diesel, dan sekaligus mengumumkan bahwa adegan mendiang Paul Walker yang telah selesai akan digunakan. Beberapa sumber pada saat kejadian meninggalnya Walker telah berspekulasi bahwa karakter yang diperaninya akan dihapus sepenuhnya atau perannya akan di-casting ulang, namun kini kita dapat mengesampingkan rumor-rumor tersebut.

BACA JUGA:  Insidious 2 Targetkan 1,5 Juta Dolar di Premiernya

Pernyataan Universal berbunyi, “Meneruskan eksploitasi global dalam franchise yang dibangun di atas kecepatan, Vin Diesel dan Paul Walker memimpin para pemain yang kembali dari Fast & Furious 7, yang akan dirilis oleh Universal Pictures pada tanggal 10 April 2015. James Wan mengarahkan chapter ini dari seri yang sangat sukses itu, dan Neal H. Moritz dan Vin Diesel kembali sebagai produser.”

 

BACA JUGA:  Game Riddick Baru Tengah Dalam Pengerjaan

Sumber: empireonline.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here