Siapa yang tidak kenal dengan Nintendo. Baik kamu yang merupakan generasi 90an atau generasi sekarang pasti mengenal perusahaan hiburan asal Jepang ini. Selain dikenal lewat konsolnya, termasuk konsol terbarunya Nintendo Switch dan Nintendo Switch Lite, Nintendo juga merilis game mobile yang bisa dimainkan di smartphone baik android maupun di iOS. Lalu apa sajakah 8 game Nintendo mobile terbaik? Berikut ulasannya untuk kamu yang mungkin ingin kamu mainkan segera.
Di posisi kedelapan game Nintendo mobile terbaik ada Super Mario Run. Super Mario pasti bukanlah nama yang asing untuk kamu penggemar game di era 8 bit. Nah, Nintendo merilis seri Super Mario dengan konsep kekinian yakni Run yang memiliki tantangan yang tidak kalah menarik dari seri klasiknya. Game ini bisa kamu mainkan secara gratis namun sangat terbatas. Untuk kelanjutan misinya kamu harus membeli game ini di Playstore atau AppStore.
Nama Pokemon pasti dekat dengan Nintendo. Maka tak heran jika salah satu game Nintendo mobile terbaik nya adalah game Pokemon yakni Pokemon Rumble Rush. Game ini dirilis pada bulan Mei 2019 dengan membawa desain unik yakni setiap Pokemonnya terlihat berbentuk balon. Disini kamu akan berpetualang mencari Pokemon dan menangkapnya untuk memenuhi Pokedex. Jurus dari para Pokemon pun bisa kamu tingkatkan lho.
Di posisi keenam ada Dragalia Lost. Salah satu game Nintendo mobile terbaik ini sayangnya hanya ada untuk Android saja. Padahal dari segi grafis dan juga cerita termasuk pertarungan game RPG ini bisa dibilang yang terbaik. Game ini sendiri dirilis pada 27 September 2018 untuk pasar Amerika Utara sedangkan untuk Eropa dan Inggris di bulan Februari lalu. Mungkin versi iOS juga akan menyusul. Namun untuk pengguna iOS tunggu saja kedatangan game ini.
5. Dr. Mario World
Dr. Mario akan menghilangkan semua virus jahat! Ya, Dr. Mario bukanlah game baru di Nintendo melainkan penyegaran dan juga penyuaian gamenya dengan teknologi terkini. Alhasil game ini masuk dalam daftar game Nintendo mobile terbaik. Game ini sendiri merupakan game puzzle sederhana seperti Candy Crush, namun jangan kira akan mudah. Berbagai karakter dalam game super mario pun bisa kamu dapatkan dan mereka punya kekuatan rahasia yang akan sangat membantu permainan.
Si kembar sering punya bahasa sendiri—mereka bisa menangkap ekspresi wajah dan nada suara satu sama lain dengan sempurna. Jadi, kenapa nggak memanfaatkan itu untuk...