Atlus akan memiliki rumah baru pada akhir bulan, tampaknya. Bloomberg Jepang melaporkan bahwa sekitar dua puluh perusahaan telah menyatakan minatnya untuk mengakuisisi penerbit game Persona itu setelah kematian induk perusahaannya, Index Corporation.
Sega Sammy adalah di antara para perusahaan yang tertarik untuk mengambil alih studio tersebut. Menurut pejabat yang mengerti mengenai proses seperti itu, pada akhirnya pemenang tender dapat menghabiskan sekitar 20 miliar yen. Kandidat yang ada diharapkan dapat dipersempit dalam waktu seminggu ini dengan proses transfer final kemungkinan terjadi dalam bulan ini.
Pada bulan Juni lalu merebak kabar bahwa Index tengah berada dalam penyelidikan dengan tuduhan penipuan. Tak lama setelahnya Index mengajukan “proses rehabilitasi sipil.” Saham Index sendiri telah dihilangkan dari daftar saham di Bursa Saham Tokyo awal pekan ini. Keriuhan tersebut diperkirakan tidak mempengaruhi rencana-rencana jangka pendek Atlus, termasuk perilisan mendatang game Dragon’s Crown.
Sumber: destructoid.com