Blink-182 akan merilis album baru tahun depan. Mereka hanya harus mulai menulis materinya terlebih dahulu. Dalam edisi terbaru Kerrang! (via NME), bassis / penyanyi Mark Hoppus mengungkapkan bahwa trio tersebut akan merilis album baru di “akhir musim semi / awal musim panas” tahun 2014. Ini akan menjadi album studio pertama mereka sejak Neighborhoods yang dirilis tahun 2011 lalu. Tahun lalu, mereka merilis sebuah EP berjudul Dogs Eating Dogs.
Band itu, yang baru saja menginjak usia 21 tahun, berencana untuk masuk studio sebelum akhir tahun 2013 untuk mulai mengerjakan materi musik baru untuk album mendatang mereka. “Kami belum memikirkan lagu-lagu baru,” ujar Hoppus kepada majalah tersebut.
Para personil Blink-182 berencana untuk menggodok rencana untuk album itu setelah mereka dapat duduk bersama dalam satu ruangan yang sama, yang seperti dijelaskan oleh Hoppus, tidak terlalu sering terjadi.
“Ketika [kami tidak melakukan tur], Tom (DeLonge) tinggal di San Diego, Travis (Barker) tinggal di Los Angeles dan aku tinggal di London, jadi kami memang jarang berkomunikasi,” ujarnya. “Namun ketika kami telah berada di sebuah ruangan bersama, semuanya kembali dan kami mulai membuat lelucon. Sata itulah kami mulai menulis lagu dan berhubungan kembali dengan segala sesuatunya.”
Sumber: antimusic.com