Beberapa saat terakhir ini, Metallica mengisyaratkan bahwa mereka tengah mencari waktu yang pas untuk merekam album baru mereks setelah album Death Magnetic yang dirilis tahun 2008 lalu. Kini, bassis Robert Trujillo telah mengungkapkan bahwa sementara band heavy / thrash metal tersebut mulai menulis lagu untuk album baru sejak akhir tahun lalu, mereka menargetkan untuk masuk studio dan merekam rilisan baru itu pada tahun 2014.
“Kami telah melalui apa yang aku sebut proses eliminasi, dimana kami menyeleksi semua riff dan ide yang kami miliki, dan kami telah berada 80 persen melewati proses tersebut.”
Trujillotetap sedikit bersikap ambigu mengenai bagaimana bentuk dari track-track tersebut, namun ia berpikir para fans akan menyukai sound baru yang mereka tawarkan. “Metallica selalu berani menghadapi tantangan, dan para fans dapat mengambil apa yang mereka inginkan dari hal itu,” ujarnya. “Pada akhirnya, kami selalu berhasil mendapatkan mereka kembali.”
Berita lain mengenai Metallica, hari ini (24 September) mereka merilis soundtrack untuk film mendatang mereka, Metallica Through the Never, yang akan diputar di teater IMAX mulai tanggal 27 September, dan diikuti dengan pemutaran di bioskop biasa mulai tanggal 4 Oktober.
Sumber: audioinkradio.com