Untuk konsep bra terbaru untuk mengumumkan cakupan terbarunya, produsen bra Triumph muncul dengan sebuah bra bernama Branomics Bra.
Ya, sudah dapat ditebak. Nama bra ini adalah sebuah referensi untuk “Abenomics”, yaitu kebijakan fiskal milik Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe yang bertujuan untuk meningkatkan inflasi, pajak konsumsi dan nilai Nikkei.
Perhatikan panah yang mengarah ke atas itu, seperti lonjakan yen dalam beberapa bulan terakhir, dan juga beberapa kejadian kecil lain dalam pertumbuhan ekonomi dan inflasi di Jepang. Bra ini juga menawarkan sebuah peningkatan “isi” berkat padding tambahannya, yang juga merupakan suatu metafora terhadap kebijakan pemerintah secara umum.
Bra ini tentu saja hanya merupakan sebuah gimmick yang bertujuan untuk memromosikan jajaran bra reguler dari Triumph International, jadi janganlah berharap untuk melihatnya dipajang di rak toko dalam waktu dekat.
Setiap musimnya Triumph – yang berbasis di Swiss – memiliki aksi seperti ini di Jepang untuk menghormati suatu hal yang menjadi topik hangat ataupun menjadi tren. Biasanya hasilnya adalah pakaian dalam berbentuk aneh yang dibuat menggunakan bahan yang tidak biasa yang pastinya sangat tidak nyaman untuk dikenakan oleh salah satu model malang yang harus memamerkannya di hadapan pers dunia.
Beberapa contohnya di masa lalu adalah bra logam untuk memromosikan revolusi wanita, Quit Smoking Bra (bra berhenti merokok), bra bertenaga surya, dan masih banyak bra ajaib lainnya.
Gimana, suka dengan berita dari KitaTV.com ini? Jangan lupa like dan share nya ya :)
Sumber: japantrends.com